Jaga Kamtibmas Kondusif, Kapolsek Nanga Pinoh Minta Desa Aktifkan Siskamling

banner 120x600

Melawi-Kalbar, JKM | Dalam rangka meningkatkan Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif. Polsek Nanga Pinoh melaksanakan patroli pada malam hari untuk mengantisipasi tindakan kriminalitas.

Kapolsek Nanga Pinoh, Iptu Bhakti Juni Ardhi mengatakan, akhir-akhir ini gangguan Kamtibmas meningkat. Oleh karena itu, Polsek Nanga Pinoh melaksanakan kegiatan patroli untuk mengantisipasi tindakan kriminal yang terjadi di masyarakat.

“Patroli akan kita lakukan secara rutin pada malam hari untuk memperkecil gangguan Kamtibmas. Sasarannya adalah perumahan penduduk serta tempat-tempat rawan akan terjadinya tindak kejahatan yang ada di wilayah Nanga Pinoh”. Kata Iptu Bhakti Juni Ardi, Selasa, (28/9).

Lebih lanjut, Iptu Bhakti Juni Ardhi menyampaikan, kegiatan patroli ini nantinya akan bersinergi dengan desa-desa di wilayah Kecamatan Nanga Pinoh. Ia juga meminta agar Kepala Desa kembali mengaktifkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) guna meminimalisir tindak kejahatan di wilayah Desa masing-masing.

“Ke depan kita akan bersinergi dengan Pemerintah Desa untuk menjaga kemanan lingkungan di wilayahnya. Saya juga meminta Kepala Desa agar kembali mengaktifkan Siskamling di Desa untuk memperkecil ruang tindakan kejahatan”. Kata Bang Beck, sapaan akrabnya.

Selain itu, Iptu Bhakti Juni Ardhi juga menghimbau kepada masyarakat Kecamatan Nanga Pinoh agar selalu waspada.

“Saya himbau kepada masyarakat, agar selalu waspada, terutama terhadap barang-barang yang dimiliki seperti kendaraan roda dua maupun roda empat agar diperhatikan keamanannya”. Imbaunya.

 

Penulis : Ade Shalahudin


banner 336x280

Tinggalkan Balasan