Optimalkan Kehadiran Kepolisian Ditengah Masyarakat Berikan Pelayanan, Polres Melawi Cetus Program “SAPA MENYADIK”

banner 120x600

Jkm – Melawi,Kalbar || Dalam rangka meningkatkan pelayanan prima dan terbaik kepada masyarakat, Polres Melawi mencetuskan program “SAPA MENYADIK” (Salam Pagi Melayani dan Mendidik).

Seluruh personil Polres Melawi melaksanakan Apel Pagi dijalan, Dengan konsep melayani menciptakan kamseltibcarlantas dan menjamin keamanan dan ketertiban dilingkungan masyarakat.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, S.I.K didampingi Wakapolres Melawi Kompol Agus Mulyana, Kabag Ops AKP Aang Permana dan Para PJU, Perwira serta seluruh Anggota Polres Melawi menempati ploting point yang sudah tersprint dilokasi mulai dari persimpangan jalan, komplek sekolahan, pemukiman warga dan bundaran Traffic Light Tugu Juang Nanga Pinoh Kabupaten Melawi,”Selasa (23/02/2021) pagi.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto menyampaikan kegiatan tersebut (SAPA MENYADIK) dicetus dalam rangka mendukung program kerja 100 hari Kapolri.

“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi warga yang melaksanakan aktivitas di pagi hari,” jelasnya.

“Semoga bermanfaat dan dirasakan langsung oleh warga. Kamseltibcarlantas terwujud dan kamtibmas terjamin,” tuturnya.

Sementara itu, Kabag Ops AKP Aang Permana (pencetus program SAPA MENYADIK) menyampaikan “Program ‘SAPA MENYADIK’ Polres Melawi merupakan kepanjangan dari Program “Salam Pagi untuk Melayani dan Mendidik,” terangnya.

“Program ini sebagai upaya Polres Melawi dan Polsek Jajaran dalam mengoptimalkan kehadiran Kepolisian ditengah-tengah masyarakat dan mendekatkan pelayanan Kepolisian dengan mengedepankan konsep to serve and to educate atau melayani dan mendidik masyarakat demi terciptanya kamseltibcarlantas dan kamtibmas yang Kondusif di Wilayah Hukum Polres Melawi,” paparnya.

“Kegiatan ini juga dirancang menyesuaikan kearifan lokal dan situasi ditengah pandemi Covid-19. Jadi selain kegiatan pengaturan lalu lintas, Penling (penerangan keliling), patroli dialogis jalan kaki dan bersepeda, menyeberangkan anak sekolah dan masyarakat. Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan pembagian masker, imbauan dan terus mengedukasi masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan saat beraktivitas sehari-hari,” Tutup AKP Aang Permana.

(Dk/Dm/Hms)


banner 336x280

Tinggalkan Balasan