Bupati Melawi Resmikan MUSDAD III, DAD Kabupaten Melawi Tahun 2021

banner 120x600

Melawi-Kalbar, JKM | Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa membuka secara resmi Musyarawah Adat Dewan Adat Dayak (MUSDAD) III, Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Melawi. Kegiatan MUSDAD III dengan mengusung tema “Dayak Bersatu, Dayak Maju Dalam Keberagaman” dilaksanakan di Pendopo, Rumah Jabatan Bupati Melawi, Sabtu (18/9).

Hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Bupati Melawi, Ketua DPRD, Anggota DPRD Provinsi Kalbar, Ritaudin, SE., Sekda Kabupaten Melawi, Drs. Paulus, Ketua Dewan Pertimbangan Adat Provinsi Kalbar, Yakobus Kumis, MH., Kapolres Melawi, AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, LO Kodim 1205/Stg, Mayor Eddy Winarno, Ketua-Ketua Ormas, Organisasi Pemuda Kabupaten Melawi dan Pengurus DAD Kecamatan di Kabupaten Melawi sebagai peserta MUSDAD III Tahun 2021.

Ketua Caretaker DAD Melawi, Glorio Sanen, SH dalam sambutannya menyampaikan, DAD merupakan wadah advokasi untuk membela, melayani dan melindungi masyarakat adat Dayak dari persoalan hukum. Untuk menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat jika ada persoalan hukum, DAD dapat berkoordinasi dengan Pemda dan Kepolisian dalam penyelesainnya.

Dikatakan Glorio Sanen, Bahwa kegiatan MUSDAD ini mengalami keterlambatan, Hal tersebut karena adanya pandemi Covid-19. Sehingga organisasi tidak bisa melakukan konsolidasi internal. Namun, semua tahapan dan proses MUSDAD III Di Kabupaten Melawi sudah sesuai ketentuan AD/ART dan Peraturan Organiasi (PO).

“Terhambatnya MUSDAD bukan karena ada persoalan lain, tapi murni karena adanya pandemi Covid-19. Terkait pelaksanaan MUSDAD di Melawi sudah sesuai dengan AD/ART dan PO organisasi. Besar harapan saya kepada pengurus DAD melawi agar menyampaikan informasi kepada masyarakat adat secara utuh”. Ucapnya.

Glorio Sanen juga berharap dalam MUSDAD ini, peserta dapat memberikan rekomendasi internal kepada Pemda dalam upaya untuk mewujudkan pembangunan di berbagai sektor. Ia juga meminta kepada pengurus DAD agar selalu menerapkan kearifan lokal dalam musyawarah.

Di tempat yang sama, Ketua Dewan Pertimbangan Adat Provinsi Kalbar, Yakobus Kumis, SH., Mengatakan, pengurus DAD harus siap berkorban, menurutnya, menjadi pengurus DAD itu bukanlah pekerjaan yang mudah. DAD harus bisa bersatu dan bersinergi dengan semua kalangan. Menjadi pengurus harus siap melayani dengan tulus dan ikhlas serta siap mendapatkan fitnah.

“Mari kita rawat ke bhinekaan ini, masyarakat Dayak harus mampu menjaga persatuan dan kesatuan serta menjadi juru damai di lingkungannya. Salam yang menyatukan masyarakat Dayak “adil ka talino, bacuramin ka saruga, basengat ka jubata” harus menjadi pedoman”. Ujarnya.

Yakobus Kumis juga meminta di dalam MUSDAD III pemilihan ketua DAD Kabupaten Melawi periode 2021-2026 diutamakan musyawarah untuk mufakat. namun jika tidak tercapai, maka barulah dilakukan voting.

“Hindari perpecahan dan prasangka yang bisa memecah belah kita. Jadi pengurus DAD harus bisa bermanfaat bagi semua orang”. Pungkasnya.

Sementara itu Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa dalam sambutannya mengatakan, lembaga Adat merupakan mitra pemerintah daerah dalam membantu kelancaran bidang pemberdayaan, pelestarian, pengembangan adat istiadat dan penegakan hukum adat di wilayah Kabupaten Melawi.

“Pemda tidak bisa bekerja sendiri, tentu harus bekerjasama dengan organisasi di daerah yang memiliki cita-cita dan tujuan yang sama dalam membangun bangsa dalam keanekaragaman budaya, salah satunya DAD Kabupaten Melawi” Kata Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa.

H. Dadi juga berharap dengan terselenggaranya MUSDAD III ini semakin menjaga kearifan lokal l, memberikan dampak positif dalam upaya pelestarian budaya dalam kehidupan sehari-hari agar sejalan dengan pemerintah daerah dalam melestarikan keberagaman yang ada.

Acara pembukaan dilanjutkan dengan pemukulan gong oleh Bupati Melawi sebanyak 5 kali sebagai tanda MUSDAD III DAD Kabupaten Melawi Tahun 2021 resmi dibuka. Selama proses acara pembukaan kegiatan MUSDAD III dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Penulis : Ade Shalahudin/Dk


banner 336x280

Tinggalkan Balasan