Peduli Banjir, BAZNAS, PMI Melawi, Ansor, Banser, Fatayat dan Kemenag Serahkan Bansos di Sejumlah Desa

banner 120x600

Melawi – Kalbar, Jkm – Tingginya intensitas hujan dalam beberapa hari belakangan ini menyebabkan sejumlah wilayah di Kabupaten Melawi kembali terendam banjir. Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Melawi kembali menyalurkan bantuan untuk warga yang terkena musibah banjir di sejumlah wilayah Kabupaten Melawi pada Selasa, (05/10/2021).

Ketua PMI kabupaten Melawi, Hj. Nurbetty Eka Mulyastri Panji mengatakan, kegiatan sosial kemanusiaan ini sebagai upaya reaksi cepat dalam membantu korban yang terkena bencana banjir. Kegiatan ini dilakukan seiring dengan naiknya debit air sungai yang mengakibatkan banjir yang kembali melanda di sejumlah kawasan di Kabupaten Melawi.

Pada kegiatan Bansos kali ini PMI Melawi bersama BAZNAS, Ansor, Banser, Fatayat NU, dan Kemenag melaksanakan aksi kemanusiaan dengan memberikan 300 paket yang berisi beras, mie instant dan sardines serta minyak goreng kepada warga di Dusun Semoga jaya, Desa Nanga Belimbing, Dusun Nyatang, Desa Suka Damai, Dusun Pinang Mekar, Desa Melawi Kiri Hilir, Dusun liang Lestari, Desa Tekelak, Kecamatan Pinoh Utara dan Dusun Pangkoh, Desa Baru, Kecamatan Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi yang terdampak bencana banjir.

Disela-sela kegiatan bansos tersebut Ketua PMI Melawi, Hj.Nurbetty Eka Mulyastri Panji juga menyambangi bayi berusia 2 bulan di tempat pengungsian di Dusun Nyatang, Desa Suka Damai yang terdampak banjir dan memberikan perlengkapan bayi.

“Dengan bantuan yang kami berikan mudah-mudahan dapat meringankan sedikit beban saudara-saudaraku yang terdampak banjir, serta selalu diberi kekuatan, ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi bencana ini,” Tutup Bunda Astrid, sapaan akrabnya.

(Dk/Ade S)


banner 336x280

Tinggalkan Balasan